Kutai Timur – Infrastruktur di Kecamatan Telen menjadi salah satu prioritas DPRD Kutai Timur. Anggota DPRD dari Daerah Pemilihan (Dapil) 4, Yan, menyoroti pentingnya percepatan penyelesaian jalan penghubung dan pembangunan dua jembatan strategis, yaitu Jembatan Telen dan Jembatan Long Melah. Proyek ini dinilai penting untuk meningkatkan aksesibilitas dan efisiensi waktu perjalanan bagi masyarakat setempat.
“Saat ini, progres jalan dari Telen ke jalan poros sudah hampir rampung. Mudah-mudahan 6 kilometer yang tersisa bisa selesai akhir tahun ini,” ungkap Yan belum lama ini
Yan menjelaskan bahwa Jembatan Telen memiliki peran vital karena menghubungkan enam desa di seberang sungai dengan pusat kecamatan. Saat ini, masyarakat masih harus menggunakan jalan perusahaan yang jauh dan tidak efisien.
“Jembatan Telen baru sampai pada tahap pengerjaan pondasi kiri dan kanan. Kami di DPRD terus mendorong agar pembangunan ini bisa dilanjutkan dan selesai pada tahun 2025,” jelas Yan.
Tak hanya Jembatan Telen, Jembatan Long Melah juga dinilai penting untuk menghubungkan empat desa di hilir sungai yang selama ini terisolasi oleh keterbatasan infrastruktur.
“Jika dua jembatan ini selesai, itu akan memotong waktu perjalanan dan memudahkan akses masyarakat ke berbagai layanan, termasuk pendidikan dan kesehatan,” tambahnya.
Yan menekankan bahwa pembangunan jalan dan jembatan di Telen adalah bagian dari janji pemerintah kepada masyarakat. Ia berharap pemerintah daerah tetap berkomitmen untuk menyelesaikan proyek ini tanpa memandang pergantian pasangan kepala daerah.
“Kami tidak berbicara soal siapa yang menjabat. Ini adalah janji pemerintah yang harus direalisasikan karena masyarakat sangat membutuhkannya,” tegas Yan.
Yan berharap anggaran untuk melanjutkan pembangunan Jembatan Telen dan Long Melah dapat diprioritaskan dalam APBD tahun 2025. Menurutnya, infrastruktur ini tidak hanya akan mempermudah akses masyarakat, tetapi juga mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
“Kami di Telen sangat berharap jembatan ini segera selesai. Infrastruktur yang baik adalah kunci untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” tutupnya.
Pemerintah Kabupaten Kutai Timur diharapkan terus berkoordinasi dengan DPRD untuk memastikan penyelesaian proyek infrastruktur strategis di Telen. Dengan terwujudnya jalan dan jembatan ini, masyarakat Telen akan memiliki akses yang lebih mudah dan efisien menuju pusat-pusat kegiatan ekonomi dan pelayanan publik.

 
		
 
									 
					

