Kutai Timur – Anggota DPRD Kutai Timur Faizal Rachman, mendorong agar semua masyarakat diperiksa untuk memastikan mereka memiliki BPJS Kesehatan.
Faizal menyatakan, anggaran sebesar Rp. 43 miliar telah disediakan untuk insentif BPJS bagi warga tidak mampu. Namun hingga kini anggaran tersebut belum sepenuhnya terserap.
“Penting untuk memastikan setiap warga sudah memiliki BPJS. Jika belum, kami minta agar segera didaftarkan karena anggaran untuk insentif BPJS tersedia dan siap digunakan,” ujar Faizal, Senin (29/7/2024).
Faizal menjelaskan, anggaran tahunan sebesar Rp43 miliar untuk membayar iuran BPJS warga tidak mampu seringkali tidak terserap karena kurangnya data akurat mengenai penerima manfaat.
“Kami sudah menyiapkan anggaran untuk menutupi iuran BPJS, namun sering kali tidak terserap karena data yang tidak lengkap. Jadi, jika masih ada warga yang belum memiliki BPJS, segera daftarkan mereka,” lanjutnya.
Faizal juga menegaskan bahwa jika anggaran tersebut dirasa kurang, pemerintah daerah siap untuk menambahnya.
“Anggaran yang ada cukup untuk kebutuhan tersebut, dan jika diperlukan tambahan, kami akan mengupayakannya,” tambahnya.

