Kutai Timur – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menyuarakan semua proyek multiyears di Kutim dapat berjalan sesuai rencana. Hal ini diharapkan dapat mempercepat proses pembangunan di wilayah tersebut.
Wakil Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Kutim, Jimmi, mengungkapkan hal tersebut saat ditemui awak media di Gedung DPRD Kutim, Bukit Pelangi, baru-baru ini.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut menegaskan, menurut pengakuan kepala dinas proyek-proyek tersebut berjalan sesuai jadwal.
“Adapun hal-hal yang lain itu masih berjalan sampai Desember, masih ada waktu untuk menyelesaikan itu,” ujar Jimmi.
Jimmi juga menekankan pentingnya evaluasi dan memberikan peringatan kepada pemerintah untuk memastikan proyek-proyek tersebut dapat diselesaikan tepat waktu. Menurutnya, kondisi cuaca dan faktor-faktor lain harus diperhatikan agar proyek dapat diantisipasi dan diselesaikan dengan baik.
“Kita sudah juga mengevaluasi dan memberikan keterangan ke pemerintah bahwa semua ini harus diperingatkan sebelumnya bahwa harus cepat diselesaikan, melihat kondisi cuaca dan keadaan lain-lain yang mesti diperhatikan juga,” jelasnya.
DPRD Kutim berharap percepatan pembangunan ini akan membawa dampak positif bagi masyarakat dan memajukan daerah Kutai Timur. Jimmi menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, pihak swasta, dan masyarakat untuk mencapai tujuan tersebut.
“Bagaimana bisa mengantisipasi itu dan bisa terselesaikan dengan baik,” tutup Jimmi.
DPRD Kutim berharap proyek multiyears berjalan lancar, menunjukkan komitmen pada pembangunan berkelanjutan dan manfaat nyata bagi masyarakat.

 
		
 
									 
					

