Kutai Timur – Anggota DPRD Kutai Timur, Yan, mengajak pemerintah daerah untuk memaksimalkan potensi pariwisata desa budaya yang ada di wilayahnya.

Kutai Timur memiliki banyak destinasi wisata alam yang berpotensi menarik wisatawan, namun pengembangan sektor pariwisata terhambat oleh buruknya infrastruktur, khususnya akses jalan dan sungai yang sulit dijangkau.

“Di dapil saya, potensi wisata alam dan budaya sangat besar, lebih baik dari Toraja. Tapi masalahnya, infrastruktur kita masih sangat terbatas, terutama jalan dan akses sungai yang jauh,” ungkap Yan.

Ia menyebutkan air terjun yang terletak di hulu sungai Telen sebagai salah satu contohnya. Meski memiliki keindahan yang luar biasa, lokasi ini sulit dijangkau karena akses yang terbatas.

Ia berharap agar pemerintah daerah memberikan perhatian lebih pada perbaikan infrastruktur untuk membuka akses ke destinasi wisata yang selama ini terabaikan.

Meski demikian, Yan optimis bahwa pengembangan sektor pariwisata tetap bisa dilakukan dengan pendekatan yang lebih kreatif, seperti menggelar event budaya rutin. Menurutnya, event seperti Erau yang melibatkan seni dan budaya lokal dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

“Jika event seperti itu dilakukan rutin, kita bisa menarik wisatawan lokal maupun mancanegara,” katanya.

Ia mengusulkan agar Pemda membuat festival budaya tahunan, yang bisa menjadi ajang untuk memperkenalkan kebudayaan Kutai Timur.

“Acara seperti itu bisa menjadi media untuk memelihara budaya kita dan memberi kesempatan kepada anak-anak muda untuk tampil dan belajar kebudayaan,” ujar Yan.

Dengan mengadakan event budaya secara rutin, Yan percaya sektor pariwisata Kutai Timur bisa berkembang pesat. Selain itu, ia juga berharap agar hal tersebut bisa meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga dan melestarikan budaya lokal.

“Ini bisa jadi acara murah meriah yang tidak hanya mendatangkan wisatawan, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang untuk pelestarian budaya kita,” tutupnya.

Silakan Bekomentar
Share.
Exit mobile version