Kutai Timur – Pendidikan gratis di Kutai Timur mendapat dukungan penuh dari Anggota DPRD Kutai Timur dari Fraksi PKS, Akbar Tanjung.
Dalam wawancara di ruang kerjanya, Rabu (20/11/2024), Akbar menyampaikan harapannya agar program pendidikan gratis yang telah berjalan tetap dilanjutkan, termasuk bantuan berupa seragam sekolah dan program beasiswa untuk anak-anak di daerah tersebut.
“Saya sangat berharap pendidikan gratis ini terus berlanjut. Kita tidak tahu kondisi ekonomi setiap keluarga, dan banyak yang tidak mampu menyediakan seragam baru untuk anak-anak mereka. Seragam baru itu memberikan semangat bagi anak-anak untuk belajar,” ujar Akbar.
Menurut Akbar, pendidikan gratis dan program beasiswa adalah bentuk perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya mereka yang kurang mampu. Ia menilai, program ini tidak hanya membantu meringankan beban ekonomi keluarga, tetapi juga menjadi motivasi bagi siswa untuk terus berprestasi.
“Program beasiswa juga harus dilanjutkan. Ini sangat membantu anak-anak yang berprestasi, terutama yang berasal dari keluarga tidak mampu. Dengan begitu, mereka bisa melanjutkan pendidikan tanpa khawatir masalah biaya,” tambahnya.
Ia menegaskan bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang yang harus menjadi prioritas pemerintah daerah. Dengan memberikan fasilitas pendidikan yang memadai dan inklusif, Kutai Timur dapat menciptakan generasi muda yang lebih berkualitas dan siap bersaing di masa depan.
“Pendidikan adalah kunci kemajuan daerah. Kalau kita serius membangun pendidikan, kita sedang menyiapkan generasi yang akan membawa Kutim lebih maju,” jelasnya.
Akbar juga berharap pemerintah daerah dan DPRD terus bekerja sama untuk memastikan keberlanjutan program pendidikan ini, termasuk menganggarkan dana yang cukup setiap tahunnya.
“Pemerintah dan DPRD harus komitmen. Jangan sampai program penting seperti ini terhenti. Kita harus memastikan setiap anak di Kutim punya akses pendidikan yang layak,” tutupnya.
Dukungan Akbar Tanjung ini disambut baik oleh masyarakat, terutama para orang tua yang merasa program pendidikan gratis dan beasiswa sangat membantu meringankan beban mereka.

